Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman, sepertinya ingin menurunkan gelandang bertahan Asri Akbar saat menghadapi Arema hari ini (Jumat, 31/5/13). Asri diharapkan bisa menjadi penyeimbang lini tengah bersama Hariono.
Hal itu dibuktikan dalam sesi latihan di Stadion Kanjuruhan, tampak pada sebuah game Asri diplot sebagai jangkar bersama Hariono.
Djadjang Nurdjaman pun beberapa kali memberikan pengarahan kepada anak asuhnya yang menampilkan skema 4-2-3-1.
“Ya ini menjadi skema yang kita siapkan lawan Arema, saya tepati janji akan ada strategi khusus melawan mereka” ungkap Djadjang Nurdjaman.
Sementara itu Asri Akbar mengaku akan berusaha mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat menghadapi Singo Edan nanti.
Ia berharap dapat berperan untuk mewujudkan target Pangeran Biru mencuri poin di Kanjuruhan Malang.
“Saya memang sudah lama tidak jadi starter, masih ada rasa tegang. Ya tapi demi Persib saya siap lupakan itu, di lapangan kondisinya selalu berbeda” ungkap Asri Akbar seperti yang dilansir situs resmi klub.
Memang tidak dipungkiri jika Asri cukup lama tidak menjadi starter. Asri menjadi pilihan terakhir setelah Mbida Messi, Firman Utina dan Hariono.
Menurut Asri dengan kembalinya ia dipercaya sebagai starter, merupakan taktik Djadjang yang melakukan perubahan skema timnya.
“Ya memang karena cukup lama tidak main sebagai starter saya butuh mental yang lebih kuat. Tapi itu biasa dalam menghadapi pertandingan. Saya berusaha untuk tampil maksimal saja” jelas Asri.
Pemain asal Makassar ini memang baru pertama kali bermain sebagai starter saat Maung Bandung menghadapi Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, 21 Februari 2013 silam.
“Saya ingin memberikan kemampuan yang saya miliki, juga tidak melihat siapa lawannya” pungkas Asri Akbar.