DUMAI - DumaiPortal.com - Pemerintah Kota Dumai memanfaatkan bangunan sekolah madrasyah Bertaraf Infternasional (MABI) milik Departemen Kementerian Agama Republik Indonesia untuk dijadikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) jurusan information technology (IT).
Kepala Dinas Pendidikan Kota Dumai, Drs Sya'ari MP ketika dikonfirmasi. Kamis (31/5/2012) mengatakan, bahwa maksud dan tujuan dengan memanfaatkan Gedung MABI itu diubah menjadi SMK jurusan IT tersebut, mengingat Kota Dumai hingga saat ini belum memiliki sekolah yang menfokuskan diri di dunia information technology (IT).
"Tahun ini Pemko Dumai akan memprioritaskan penambahan sekolah kejuruan untuk melahirkan SDM siap pakai guna mengatasi pengangguran di Kota Dumai sendiri. Dengan demikian, tentunya ini akan bisa mampu menciptakan SDM bagi kalangan terpelajar yang cukup andal," ujarnya.
Bahkan dengan adanya penambahan SMK IT tersebut, kata Sya'ari, tentunya sekolah kejuruan dapat menghasilkan tenaga siap pakai dan siap kerja sehingga lulusan SMK dapat diterima bekerja di berbagai persauahaan yang beroperasi di Dumai. Sebab tanpa disadari, saat ini perusahaan yang beroperasi di Dumai banyak memberikan peluang bagi kalangan tamatan bagi pelajar dari sekolah kejuruan.
"Perusahaan di Dumai saat ini banyak memberikan kesempatan bagi orang yang memiliki skil, seperti skil yang didapat dari sekolah kejuruan. Dengan adanya kesempatan itulah, maka Pemko Dumai dalam waktu dekat akan memanfaatkan bekas gedung MABI itu diubah menjadi SMK IT," ujar Sya'ari.
Dengan terbangunan dan berdirinya SMK IT itu sendiri, Kadisdik berharap dapat diterima oleh masyarakat Dumai, serta menjadi SMK kebanggaan untuk Pemko Dumai, demi mewujudkan visi dan misi tentang dunia pendidikan yang selama ini diusung oleh pemerintahan kota.(dpo)
Judul : Pemko Dumai Siapkan SMK IT
Deskripsi : DUMAI - DumaiPortal.com - Pemerintah Kota Dumai memanfaatkan bangunan sekolah madrasyah Bertaraf Infternasional (MABI) milik Departemen Keme...