Dokter atau bidan bisa membantu anda memiliki kehamilan yang sehat dan bayi yang sehat. Pada awal kehamilan sebaiknya anda mengunjungi mereka tiap empat minggu hingga enam minggu. Setelah kira-kira 30 minggu, kunjungan anda menjadi tiap dua hingga tiga minggu untuk melakukan konsultasi masalah Perawatan Medis Selama Kehamilan.
Mungkin anda membutuhkan perhatian serta saran dalam hal Perawatan Medis Selama Kehamilan, diantaranya sebagai berikut :
1. Masalah kekurangan atau kelebihan berat badan.
2. Bermasalah dengan kehamilan sebelumnya, misalnya jika bayi anda prematur atau berbobot kurang dari 2.500 gram.
3. Menderita diabetes, tekanan darah tinggi, atau kondisi-kondisi medis lainnya.
4. Mengandung lebih dari satu bayi.
5. Mengkonsumsi alkohol, rokok, atau obat-obatan.
6. Di bawah tekanan emosional atau terdapat kekerasan dalam kehidupan anda.
7. Berurusan dengan depresi atau isu-isu kesehatan mental lainnya.
Demikian informasi dari Hanya Sekedar Informasi tentang Perawatan Medis Selama Kehamilan untuk anda ketahui sebagai calon seorang ibu dari bayi yang anda kandung.