Apakah anda pernah melihat bagaimana hewan melakukan peregangan ketika mereka bangun tidur ? Nah, hal tersebut merupakan salah satu cara menghindari nyeri punggung seperti yang diungkapkan oleh Chiropractor Robert Oexman.
Namun, agar nyeri punggung tersebut tidak terjadi, maka anda perlu menerapkan Cara Cegah Nyeri Punggung, dengan cara sebagai berikut :
1. Low Back Stretch
Berbaring telentang dan letakkan kedua lutut ke dada anda, dengan terlebih dahulu mengangkat satu lutut dan memegangnya dengan kedua tangan, kemudian angkat kaki lainnya untuk digabungkan. Perlahan-lahan tarik kedua lutut ke arah dada anda dan bernafas serta tahan selama 20 detik.
2. Pelvic Tilt
Berbaring telentang dengan lutut ditekuk. Kencangkan otot perut, lalu angkat pinggul ke atas dan ke bawah hingga menyentuh lantai dengan menekan punggung. Tahan selama lima detik, kemudian rileks dan ulangi lagi sebanyak tiga kali.
3. Glute Stretch
Berbaring telentang dengan lutut ditekuk, lalu kaki kiri anda dilipatkan ke kaki kanan. Perlahan tarik lutut kanan ke arah dada anda, sehingga anda merasakan peregangan di otot bokong kiri anda. Tahan selama 20 detik, lalu ulangi di sisi lainnya.
Demikian informasi kesehatan dari Hanya Sekedar Informasi tentang Cara Cegah Nyeri Punggung, selamat mencoba.
Judul : Cara Cegah Nyeri Punggung
Deskripsi : Apakah anda pernah melihat bagaimana hewan melakukan peregangan ket i ka mereka bangun tidur ? Nah, hal tersebut merupakan salah satu cara ...